FLOATING
CORNER
architect & interior
designer: Livie Sukma Taristania
location: Jl. PB. Sudirman Pare
kediri
Terletak di dalam kompleks
perumahan, owner memiliki 3 kapling yang berada di sudut tapak. Dengan luas
total 3 kapling 13 m x 22 m, owner menginginkan taman yang luas, serta desain
yang unik dengan memanfaatkan potensi lahan sudut.
Tapak bersudut menghadap Selatan
dan Timur, dengan akses utama berada di sisi timur tapak. Dengan arah hadap
yang dilintasi matahari, maka perlu adanya treatment pada sisi timur, terutama karena
sisi bangunan ini adalah sisi terpanjang dan akses utama.
Owner menginginkan kesan modern
tampil dalam desain rumahnya, dengan kemungkinan rumah tumbuh untuk
sewaktu-waktu dapat ditingkat menjadi 3 lantai. Sehingga di sebagian rumah
diterapkan atap dak dengan struktur yang sudah dipersiapkan untuk bangunan
bertingkat 3.
Konsep rumah tumbuh yang
diterapkan perlu adanya perhatian pada penghawaan dan pencahayaan sedari awal,
sehingga jika nantinya owner melanjutkan tahap lantai 3 maka tidak akan
mengganggu penghawaan dan pencahayaan untuk lantai di bawahnya. Konsep ini
ditunjang dengan desain void serta menyisakan lahan di bagian belakang sebagai
taman.
Konsep modern diterapkan dengan penggunaan bentukan-bentukan geometris, olah maju mundur fasade dan permainan kantilever, yang sekaligus memberikan shading pada sisi bagian timur. Desain unik didapatkan dari kantilever sepanjang 2m yang diletakkan di sudut paling depan rumah. Sehingga menjadi titik pusat perhatian terlebih letak rumah yang berada di lahan sudut.
Desain ruang di dalamnya dibuat terbuka tanpa sekat masif pada urang-ruang bersama, dengan void yang berada di ruang tamu, maka diharapkan rumah ini juga memiliki pencahayaan dan sirkulasi udara yang bagus, mengingat lokasi yang berada di daerah dataran rendah yang cukup panas. Pada ruang keluarga yang terbuka memanfaatkan area bawah tangga yang di desain modern, dengan bukaan yang maksimal pada sisi dindingnya. Di bagian luar tepat di bawah tangga didesain kolam hias, sehingga memberikan view yang menarik pada malam dan siang hari dengan pencahayaan alami/buatan baik dilihat dari dalam maupun dari luar.